RAKYATKU.COM, MAKASSAR – PT Prospect Motor selaku main dealer Honda Out Side Java Area akan meluncurkan salah satu produk small sedan andalannya, All New Honda Civic 1.5 L Turbo.
Peluncuran tersebut hanya berlangsung di ajang pameran otomotif terbesar di Timur Indonesia, Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2016, Rabu (18/5/2016) besok.
“Generasi kesembilan dari Honda Civic ini, akan diperkenalkan pertama kali di Makassar melalui GIIAS besok,” kata Andy Antonius PT Prospect Motor selaku main dealer Honda Out Side Java Area, dalam konferensi pers yang digelar di Four Point Hotel By Sheraton Makassar, Selasa (17/5/2016).
Keunggulan utama mobil ini adalah menggunakan mesin 1.5 L VTEC Turbo dengan teknologi Earth Dreams, hal ini membuat All New Honda Civic Turbo menjadi satu-satunya mobil small sedan yang menggunakan mesin turbo.
“Mesin ini menghasilkan peningkatan besar pada tenaga dan t01Si dengan tenaga maskimal 173 PS pada 5.500 rpm dan torsj makslrnal 22,4 kg.m pada 1700 – 5500 rpm, yang terbesar di kelasnya. ” kata Andy Antonius.
Transmisi CVT dengan Earth Dreams Technology mampu menghasilkan keseimbangan antara mesin yang responsif dari putaran rendah dan bertenaga di putaran tinggi. Sistem ini memberi akselerasi yang responsif, lebih halus dan performa mesin yang maksimal serta konsumsi bahan bakar yang efisien.
Rasa berkendara sporty didukung dengan fitur paddle shift yang memberikan sensasi racing untuk mengatur perpindahan transmisi 7 kecepatan hanya dengan menggunakan ujung jari. Kelincahan dan stabilitas berkendara dalam berbagai kecepatan dihasilkan lewat penambahan fitur Dual Pinion Electric Steering Power (EPS).
Sementara Efisiensi bahan bakar All New Civic didukung fitur ECON yang secara otomatis mengatur kerja mesin dan fungsi-fungsi Iainnya untuk memaksimalkan efisiensi bahan bakar. Fitur ECO AssistTM membantu membenkan petur.juk kepada pengemudi untuk menghemat bahan bakar saat berkendara, dimana gaya pengendaraan akan diukur dan hasilnya ditampilkan secara real time pada indikator warna yang berubah menjadi hijau sebagai indikasi konsumsi bahan bakar yang efisien.
Mesin ini menghasilkan kinerja yang lebih efisien menghasilkan performa yang bertenaga, eftsiensi bahan bakar, sekaligus tingkat emisi bersih yang sudah memenuhi standar EURO 4.
Keunggulan Honda Jazz Terbaru Anda ingin sesuatu yang baru tahun 2016 ini, apakah rumah baru, mobil baru atau yang lainnya? Jika Anda berencana ingin membeli mobil baru yang lebih canggih dan lebih lincah, Anda bisa memilih Honda Jazz terbaru. Mobil... selengkapnya
Honda BRV Launching di Gaikindo Indonesia Internasional Auto Show Bagi penggemar otomotif, mengikuti perkembangan otomotif adalah sebuah keharusan. Bahkan disaat beberapa saat lalu model otomotif terbaru telah dirilis, dalam sekejab saja produsen yang sama bisa merilis kembali inovasi kendaraan terbaru.... selengkapnya
Promo terbaru DP Rendah Mobilio hanya 16juta dan Brio DP 20juta Promo terbaru dari Mobil Honda Makassar dengan DP yang rendah, tentunya memudahkan anda dalam berkredit Mobil Honda . Jadi tunggu apalagi mumpung promo masih ada buruan kredit Mobil Honda... selengkapnya
Belum ada komentar